Branding Produk Semarang.
Biro Iklan Semarang - Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata branding?Apakah brand dan branding itu sama?
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai branding, ada baiknya jika Anda mengetahui lebih lanjut definisi dari kata brand dan branding itu sendiri.
Brand lebih tertuju kepada nama, tanda, istilah, simbol, desain atau kombinasinya untuk mengidentifikasi dan membedakan barang atau layanan dari penjual lain.
Sementara itu, branding adalah kumpulan kegiatan komunikasi yang dilakukan perusahaan dalam rangka membangun dan membesarkan brand. Branding bukan hanya tentang memenangkan hati target pasar supaya memilih brand Anda. Lebih dari itu, penting bagi pelanggan untuk dapat melihat brand Anda sebagai satu-satunya yang dapat memberikan solusi bagi kebutuhan mereka.
MuTouch Body Serum dalam rangka program branding produk mereka telah mempercayakan kepada kami untuk memproduksi dan pemasangan Branding Vinyl Printing Sticker di salah satu Toko di Semarang.
0 Komentar